Begitu beruntung jika Anda memiliki banyak teman. Anda bisa berbagi kebahagiaan bersama mereka, begitupun sebaliknya teman bisa menjadi penolong saat Anda dalam kesulitan.
Ada seorang teman yang keberadaannya mungkin tidak Anda harapkan. Dia akan selalu setia menemani Anda saat suka maupun duka. Dia tidak pernah mengeluh saat Anda tinggalkan dan Dia dengan baik hati akan menerima saat Anda datang membutuhkan pertolongannya.
Dia adalah teman sejati yang akan selalu menemani Anda meski Anda terkadang melupakannya. Keberadaannya mendatangkan cahaya bagi Anda dan bisa menjadikan Anda menjadi orang yang Anda inginkan. Dia adalah Buku. Buku yang terkadang Anda telantarkan. Tapi saat Anda datang membutuhkannya untuk mendapatkan ilmu, Dia dengan senang hati memberikan kepada Anda apa yang Dia miliki tanpa mengeluh, tanpa menangis, dan tanpa penyesalan meski setelah itu anda melupakannya kembali.
“Sebaik-Baiknya Teman Duduk Di Setiap Saat Adalah Buku”
0 komentar:
Posting Komentar